PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

BPPSDMP Kementerian Pertanian Ingatkan ASN Ber-AKHLAK




Aparatur Sipil Negara (ASN) harus ber-AKHLAK. Pernyataan itu ditegaskan Sekretaris Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian(Kementan RI) Dr. Ir.Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. 

Menurut Siti Munifah, ASN harus bisa berkolaborasi untuk membuat lingkungan sesama ASN maju bersama. "Kalau masih ada ASN yang merasa pintar sendiri, sementara di sekelilingnya masih belum pintar, berarti ASN tersebut tidak mampu melakukan kolaborasi," ujarnya di hadapan para pegawai BBPP Ketindan.

"Harmonis itu harus saling menasehati, saling mengingatkan, bukan mencari-cari kesalahan untuk disebarluaskan," ucap Munifah.

Menyinggung soal kompeten, Siti Munifah mendorong ASN, khususnya di lingkungan BPPSDMP Kementan, untuk melakukan improvisasi diri menjadi kompeten. "Kalau di Badan SDM tidak kompeten, akan mempengaruhi kinerja organisasi," tuturnya.

Pada akhir arahannya, Siti Munifah menandaskan bahwa ASN yang berorientasi pelayanan. Mengingat sejatinya ASN sebagai pelayan masyarakat.  Ia menambahkan, dalam membangun suksesnya organisasi atau institusi diperlukan team work yang solid.

Menurut Mentan SYL, SDM pertanian harus dibentuk dengan karakter yang baik, ucapan yang santun, perilaku yang mencerminkan umat yang beragama, dan berkeahlian profesional, serta memiliki rasa kebangsaan yang kuat. 

Sementara itu Kepala BBPP Ketindan Ir Sumardi Noor, M.Si, dalam sambutannya, menekankan pentingnya peran SDM dalam mencapai kemajuan pertanian. Prestasi dan capaian yang diraih BBPP Ketindan tidak terlepas dari upaya dan kerja bersama menuju organisasi yang semakin maju, mandiri, dan modern. 

Telah terbit di : https://www.timesindonesia.co.id/