PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

BSIP Sulawesi Utara menjadi narasumber dalam Pelatihan Pertanian




 BSIP Sulawesi Utara menjadi narasumber dalam Pelatihan Pertanian

 
Gunung, 7 Maret 2023.
 
Pelatihan Pertanian yang diinisiasi oleh P4S Berkat Nusantara bekerjasama dengan Gereja Masehi Indonesia Sangihe Talaud (GMIST), dilaksanakan di desa Gunung Kecamatan Manganitu Kab. Kepulauan Sangihe selama 2 hari, 7 - 8 Maret 2023. 
 
  Pdt William Peea, STh selaku Ketua Biro Hubungan Kerjasama GMIST mengatakan, salah satu tujuan dilakukan pelatihan di Banala Pegimpolongang Ernst Traugott Steller, Gunung adalah untuk Mengembalikan fungsi GUNUNG sebagai pusat pelatihan pertanian Sinode GMIST.
William Berharap apa yang diperoleh dari pelatihan dapat dipraktikkan di lahan masing2 petani.
 
Kepala BSIP Sulut, Dr. Femmy Noor Fahmi, SPi, M.Si dalam sambutannya menjelaskan tugas fungsi dari Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian. Selain itu, Kepala BSIP Sulut juga menjelaskan kegiatan2 yang sedang dan akan dilakukan di tahun 2023. Berharap ke depan kerjasama antara BSIP dan P4S terus berjalan sehingga kapasitas petani dalam membudidayakan pertanian semakin meningkat. Khusus untuk Kepulauan Sangihe yang juga penghasil Pala, sangat diharapkan komoditas ini mempunyai daya saing, sehingga dapat diterima di pasar dunia.
 
Materi di hari pertama adalah: 1. Perbanyakan pala melalui teknologi sambung pucuk. 2. Teknologi pembuatan POC berbahan baku kulit pisang.
 
Usai pemberian materi dilanjutkan dengan Praktik, serta penanaman Pala di halaman Banala Pegimpolongang Ernst Traugott Steller.